6 Hal Perusak Hubungan Lebih Bahaya Dibandingkan Selingkuh


Jangan kira rusaknya hubungan cinta atau pernikahan sebagian besar disebabkan oleh pasangan yang selingkuh. Karena nyatanya, ada banyak alasan yang bisa merusak hubungan cintamu dengannya, bahkan jika kamu tak pernah selingkuh.

Baru-baru ini forum Ask Reddit menunjukkan bahwa ternyata ada banyak hal yang bisa membuat retaknya sebuah hubungan, bahkan hal-hal itu tampak sepele. Kamu mungkin tak menyadarinya, namun 12 hal berikut ini mampu menghancurkan hubungan cinta bahkan tanpa selingkuh sekalipun.

  1. Berbohong dan menyembunyikan sesuatu dari pasangan
    Kamu mungkin tak ingin membicarakan masalah tertentu karena kamu tak ingin terlihat lemah di depannya atau kamu tak ingin menyakiti hatinya. Jika kamu terus merahasiakan sesuatu, hal ini bisa menimbulkan masalah kepercayaan dan timbul kecurigaan padanya.
  2. Menahan ungkapan rasa sayang
    Kamu tak harus jadi orang romantis tiap hari. Tapi jangan pula menahan kepedulianmu padanya. Terkadang seseorang tak jadi membelikan kado di hari ulang tahun pasangan karena itu dianggapnya terlalu drama. Atau tak jadi menanyakan hal-hal sepele macam 'bagaimana pekerjaanmu', karena hal itu terlalu klise.
  3. Menahan rasa kecewa dan kesal
    Kamu mungkin ingin mengesampingkan egomu, menjadi lebih pengertian dan pemaaf sehingga kamu tak mengungkapkan rasa kesalmu. Tapi justru perasaan negatif yang ditahan dan disimpan dalam hati inilah yang justru nantinya akan membuatmu kehilangan rasa cinta padanya.
  4. Kurang komunikasi
    Sama-sama bekerja dan pulang malam, kalian berdua pasti sama-sama lelah. Karena sudah tak punya energi untuk ngobrol, kalian berdua memutuskan langsung tidur. Begitu seterusnya tiap hari, kalian hidup tanpa komunikasi. Dan inilah yang membuatmu semakin jauh darinya.
  5. Gampang cemburu
    Cemburu boleh karena itu tanda cinta, tapi jadi pasangan yang mudah cemburu bisa dengan mudah menghancurkan hubungan karena tak adanya rasa percaya dan terlalu insecure.
  6. Perbedaan status sosial dan ekonomi
    Hanya karena kamu punya penghasilan lebih besar, punya jabatan lebih tinggi darinya dan sukses secara karir, bukan berarti kamu bisa merendahkan pasangan. Secara alami, pasangan akan merasa minder dengan hal ini karena bagaimana pun seharusnya dia lah yang mendominasi. Dan jika kamu bertengkar karena hal ini, tak butuh waktu lama menunggu hancurnya pernikahan.
Setiap pernikahan pasti punya masalahnya sendiri, namun bijak menghadapi setiap masalah adalah pilihan masing-masing pasangan. Jangan sampai hanya karena hal-hal kecil, pernikahan justru di ambang kehancuran ya gengs.

Komentar